Minggu, 24 April 2011

ide ide kreatif

Kaos gitar elektrik


link
Sebuah produk yang out of the box, dengan kaos ini Anda dapat memainkan gitar elektrik di mana saja. Gitar elektronik ini digabungkan dengan sebuah tshirt dan dilengkapi amplifier mini yang lengkap dengan speakernya.

Pelatih gitar laser


link
Dengan alat desain dari Eugene Cheong ini, kita dapat belajar kord gitar dengan mudah. Seperangkat alat yang dapat diprogram dengan mudah akan menembakkan sinar laser pada titik yang tepat untuk kita tekan dan menghasilkan nada pada kord yang tepat.

Adaptor penambah oktaf gitar akustik



link
Perlman Guitar menghasilkan inovasi untuk memenuhi kebutuhan banyak pecinta gitar untuk menambah rentang oktaf mereka terutama pada nada tinggi (semoga istilah saya tidak keliru), dalam hal ini harp guitar yang sebenarnya sudah memiliki rentang oktaf yang luas meski nada yang dihasilkan tidak sebanyak double neck guitar. Perlengkapan tambahan yang dapat dicopot pasang tersebut dapat ditempelkan pada salah satu pinggiran dari gitar dan dilengkapi pula dengan kotak resonansinya.

Loose Guitar


link
Adaptor sederhana yang mudah copot pasangnnya inidigunakan untuk menambah oktaf pada gitar akustik biasa. Karya Yordan Bijaksana ini membawanya menjadi juara favorit pada kontes kreatif Djarum Black Innovation Awards 2010.

Adaptor penambah oktaf gitar elektrik


link
Dengan alat tambahan ini Anda dapat bermain gitar seolah- olah seorang rock star. Anda dapat menambah leher gitar baru dengan mudah pada gitar elektrik tradisional. Leher tambahan ini memungkinkan Anda bermain di lebih banyak oktaf.

Adaptor penambah oktaf gitar akustik dan elektrik


link
Produk ini dipatenkan Ronald Irvin Bailey pada tahun 2003. Sebuah alat tambahan yang dapat ditempelkan pada gitar elektrik ataupun gitar akustik. Menurut klaimnya, leher tambahan akan memudahkan pemain dalam memainkan melodi pada oktaf yang berbeda sama mudahnya dengan gitar standarnya.


Digital guitar


link
Gitar kreatif ini tidak memiliki dawai gitar, namun fungsi petiknya digantikan sebuah touch pad. Gitar butan Misa Digital, Australia ini memberi dimensi baru dalam bermain gitar elektrik.

Gitar tanpa dawai


link
Gitar futuristik buatan Anton Weichselbraun ini tidak memiliki dawai (senar), batang gitar terdiri dari banyak sensor yang sensitif terhadap sentuhan, demikian juga pada bidang petiknya, semuanya dalam bentuk sensor digital yang memumngkinkan para pemain gitar bermain seperti pada gitar elektrik yang tradisional.

iPod


link
Anda tidak salah baca, dan saya tidak salah tulis. iPod memberi kebebasan bagi para kreatif untuk menciptakan berbagai software musik seperti drum, gitar, dan lain- lain. Dengan adanya iPad, dalam waktu dekat, akan semakin banyak produk alat musik yang akan tersaingi oleh gadget canggih ini.

Gitar lipat


link
Centerfold, gitar praktis seharga USD 3370 ini sangat diperlukan bagi para musisi yang sering melakukan tur. Gitar ini dapat dilipat dan dibuka kembali dengan mudah. Sangat menghemat tempat pada saat harus dipindahkan.
Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Barang keren yang diinspirasi oleh daging

Cek juga “Barang keren yang diinspirasi oleh bebatuan”
Bantal daging

link
Sebuah perusahaan kreatif bernama Sweet Meat mendedikasikan diri mereka untuk memproduksi bantal serta mainan berbentuk berbagai macam jenis daging yang populer.

Flash drive daging


link
Jangan tinggalkan flash drive keren ini sembarangan, bisa- bisa data berharga Anda hilang karena rusak akibat digigit oleh teman Anda yang kelaparan atau mungkin anjing Anda. Sulit untuk membedakan flash drive ini dengan daging ayam atau daging bacon.

Dompet daging


link
Dengan USD 13, Anda dapat membeli dompet keren yang bukan kulit tapi bermotif daging lengkap dengan lemaknya.

Cover iPod daging


link
Ingin lain dari yang lain, Anda dapat mengganti cover iPod Anda dengan cover kreatif bermotif daging mentah ini.

Plester luka daging bacon


link

link
Plester lucu ini berbentuk seperti lembaran bacon yang ditutupkan pada luka. Produk ini dijual dengan harga  USD 4.

Kasur burger


link
Kasur ini diinspirasi sebuah cheese burger, lengkap dengan daging sebagai alas tidurnya serta roti sebagai selimutnya.

Baju daging


link
Dengan baju ini, sebenarnya Lady Gaga tidak perlu menggunakan daging beneran sebagai kostumnya saat menerima penghargaan MTV Video Music Awards 2010 seperti pada gambar di bawah.

link
Cek juga “Barang keren yang diinspirasi oleh bebatuan”
Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Cara kreatif menanam bibit tanaman

Seed Bomb



link
Sebuah konsep luar biasa untuk menghijaukan gurun pasir atau lahan yang tidak memiliki vegetasi yang cukup. Dengan menggunakan proyektil ini, benih dapat disebarkan melalui pesawat terbang. Setiap proyektil dilengkapi benih tanaman serta segala hal yang diperlukan tanaman untuk hidup pada kondisi yang ekstrim mulai dari masa persemaian hingga tanaman ini sanggup memenuhi kebutuhannnya sendiri.

Pot kompos



link
Pot untuk menyemaikan bibit ini terbuat seratus persen dari kotoran sapi yang telah dikomposkan. Ramah lingkungan dan praktis karena pot tersebut dapat ditanam tanpa melepas tanaman dari pot dan akan menambah organik tanah.

Pot rumput laut


link
Pot persemaian ini terbuat dari rumput laut yang pastinya ramah lingkungan. Sama dengan pot sebelumnya, pot ini dapat ditanam langsung bersama dengan tanaman yang kita semai.

Alat pembuat pot kertas


link

link

link
Dengan alat ini kita dapat memanfaatkan koran atau kertas bekas yang lain untuk dibuat sebuah pot persemaian. Karena sebagian besar kertas adalah selulosa dari tanaman, pot ini cukup kuat menahan tanaman hingga mencapai usia pindah tanam, dan pot ini jugs tidaak akan merusak lingkungan bilamana pot ini ditanam di tanah.

Alat pembuat soil block


link

link
Alat ini tinggal ditekankan ke tanah,tanah akan menempel di dalamnya,  ditarik, dan kemudian di dorong untuk melepaskan tanah yang menempel tersebut. Tanah akan tercetak berbentuk kotak, dengan lubang di atasnya untuk digunakan sebagai media persemaian.

Alat pembuat soil block sederhana


link
Dengan memanfaatkan kayu yang bulat dan pipa yang ukurannya sama, kita dapat mebuat soil block berukuran mini. Tanah dimasukkan ke dalam pipa, dengan kayu yang ujungnya memiliki tonjolan kita mampatkan. Dorong keluar, dan kita dapat langsung memanfaatkan soil block kita sebagai pot persemaian.

Alat pembuat peat pot


link
Dengan alat ini kita dapat membuat pot persemaian dari peat soil (tanah gambut) dengan mudah dan murah. Kita dapat memanfaatkan berbagai kaleng untuk membuat berbagai ukuran pot.

Pot semai yang dapat dipakai berulang


link
Saat ini bayak beredar berbagai pot semai dari produk recycle polystyrene dalam berbagai ukuran dan jumlah yang dibuat dalam bentuk nampan. Mudah dipindahkan serta mudah untuk melepas tanaman yang telah tumbuh, hanya dengan menekan dasar dari pot, tanaman dapat terlepas dengan mudah.

Garbex


link
Produk yang memenangkan Djarum Black Innovation Awards 2010 ini digunakan untuk menggantikan plastik polibag dan dapat digunakan berkali-kali. Cara kerjanya sama seperti pot tanaman, tetapi Garbex dapat dibuka tutup (dibelah) ketika akan memindahkan benih ke media lain, sehingga alat ini masih bisa digunakan berkali-kali untuk benih yang lain.

Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Iklan bertema halloween kreatif


Iklan bir Heineken, link

Iklan bir Heineken, link

Iklan bir Heineken, link

Iklan bir Heineken, link

Iklan bir Heineken, link

Iklan bir Guiness, link

Iklan bir Guiness, link

Iklan bir guiness, link

Iklan San Fransisco Zoo, seri boo at the zoo, link

Iklan San Fransisco Zoo, seri boo at the zoo, link

Iklan San Fransisco Zoo, seri boo at the zoo, link

Iklan Honda Fit, link

Iklan VW New Beetle, link

Iklan sabun detergent Ariel, link

Iklan Buger King, link

Iklan McDonalds, link

Iklan konsultan pajak H&R Block, link

Iklan coklat M&M, link

Iklan coklat M&M, link

Iklan coklat M&M, link

Iklan coklat M&M, link

Iklan pelumas STP, link
Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Perlengkapan emergency (keadaan darurat) kreatif

Meja pelindung gempa



link
Dengan meja ini kita dapat berlindung dari reruntuhan gedung. Dibalik meja ini juga disediakan berbagai keperluan untuk bertahan hidup bilamana kita terjebak di bawahnya.

Bangku sekolah pelindung gempa




link
Berfungsi hampir sama dengan produk pertama, produk yang diberi nama Triangle of Life/ segitiga kehidupan (nama yang diinspirasi dari teri keselamatan gempa kontroversial dari Doug Copp), membuat perlindungan yang lebih kokoh berbentuk piramid yang berfungsi sebagai bangku sekolah. Produk ini terinspirasi oleh gempa dahsyat yang melanda Sichuan,  China pada tahun 2008.

Kalamari


link
Karya kreatif dari  S. Hadi Wibowo M., pemenang Djarum Black Innovation Awards 2007, menggabungkan antara lemari dengan sekoci penyelamat, yang dapat digunakan pada saat banjir sebagai sarana untuk menyelamatkan harta benda maupun untuk menyelamatkan manusia.

The BodyGard Self-Powered Emergency Tool is 12-in-1


link
Alat kecil ini memiliki 12 kegunaan yang sangat diperlukan dalam kiondisi emergency. Fungsi utamanya adalah pembangkit listrik mini yang dapat mengasilkan listrik dengan cara ditekan. Alat ini dapat digunakan untuk memperkuat sinyal handphone, mencharge berbagai perlengkapan listrik, alarm, kompas, dan lain sebagainya.

Lifestraw


courtesy of  www.defence.gov.au
link
Produk buatan Vestergaard-Frandsen dari Swiss ini akan sangat berguna dalam keadaan di mana air bersih sulit untuk didapatkan. Semua air yang disedot melalui alat ini akan menjadi air layak minum.

Penetral air laut


link
Dengan alat seharga US 895 ini, kita dapat menghasilkan air tawar langsung dari air laut. Alat canggih bernama Katadyn Survivor 06 Desalinator ini akan sangat berguna bagi keadaan darurat pada kecelakaan kapal maupun tsunami di mana sumber air tawar biasanya tercemari oleh air laut.

Masker anti bakteri


link
Bentuknya seperti masker disposable biasa, namun masker berharga hanya USD 3 ini dengan tiga lapis filternya dapat menyaring bakteri agar tidak masuk ke dalam sistem pernapasan. Sangat dibutuhkan pada daerah yang terjangkit wabah penyakit ataupun bila terjadi bio attack.

Makanan untuk keasaan darurat


link
Makanan awetan ini dibuat oleh Mainstay khusus untuk keadaan darurat. Makanan ini memiliki umur kedaluarsa hingga 5 tahun, dimana setiap porsinya dapat langsung disantap tanpa takut tersedak meskipun bilamana tidak tersedia minuman apapun.
Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Inovasi bertenaga surya

Pesawat bertenaga surya


link
Banyak pesawat terbang berbagai keperluan didesain untuk mampu terbang hanya dengan menggunakan tenaga listrik yang dihasilkan oleh pembangkit listrik tenaga surya, salah satunya adalah pesawat berpenumpang tungga, Solar Challanger yang saat ini memegang rekor lama terbang dan jarak tempuh bagi pesawat sejenis. Pesawat dengan berat 205 pounds ini mampu menempuh jarak 163 mil selama 5 jam 23 menit.

Le Projet Triangle


link
Piramid modern ini akan selesai pada tahun 2014. Bangunan yang nantinya akan berisi apartemen, perkantoran, serta tempat belanja ini didesain oleh Herzog de Meuron sedemikian rupa untuk mengoptimalkan pemasangan panel surya tanpa membayangi isi gedung, sehingga listrik yang tercipta serta kehangatan dan terangnya matahari yang masuk ke dalam gedung tetap optimal.

Robot penarik kutub

link
Dengan kendaraan berbentuk kotak ini, para petualang maupun peneliti di wilayah kutub tidak perlu lagi menyiapkan cadangan bahan bakar bagi kendaraan yang akan mengangkut mereka ataupun kerepotan mengatur anjing penarik yang masih banyak digunakan di sana. Kotak ini akan memanen sinar matahari yang memiliki intensitas sangat tinggi di daerah kutub, baik secara langsung maupun pantulan dari salju.

Backpack dengan solar panel


link
Backpack seharga USD 220 ini adalah impian para pecinta gadget, dengan tas ini kita dapat mencharge berbagai gadget kita berkat sebuah panel matahari di sisi depannya. Tas ini dibuat dari hasi recycle gelas dan botol PET.

Solar cell carport


link
Area parkir, biasanya menggunakan bagian terluas dari suatu bangunan komersial kecuali bila menggunakan gedung parkir. Dengan atap solar cell ini, selain meneduhkan mobil di bawahnya, listrik yang dihasilkan dapat digunakan untuk berbagai keperluan termasuk unrtuk me-recharge ulang mobil listrik ataupun kendaraan listrik yang kini mulai banyak diperkenalkan.

Kaca mata dengan pembangkit listrik tenaga matahari



link
Kaca mata konsep yang diberi nama The Sig ini memiliki lensa yang dilapisi dengan solar cell tipis yang mampu menangkap sinar matahari dan dikonversikan menjadi listrik. Listrik yang dihasilkan dapat digunakan untuk menyalakan berbagai gadget.

Batu batere bertenaga surya


link
Meski dalam tahap prototip dan butuh banyak penyempurnaan, konsep ini sangat luar biasa, kita tinggal menjemur batu batere kita yang telah kehabisan daya listriknya beberapa saat, dan betere tersebut siap dipakai kembali.
Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Gantungan baju kreatif

Gantungan lipat alumunium


link
Outwell, penyedia peralatan camping menjual sebuah gantungan baju tipis dan minimalis terbuat dari alumunium yang kuat namun ringan. Gantungan ini dapat dilipat menjadi ukuran yang sangat kecil, dan direntangkan menjadi dua ukuran untuk ukuran baju yang berbeda- beda.

Gantungan baju mobil retactable


link
Gantungan baju ini memiliki pengait yang dapat dikuncikan pada pegangan tangan di atas tempat duduk, sehingga dapat diletakkan dengan stabil. Gantungan kreatif ini memiliki lengan yang dapat diulur (retractable) menjadi dua ukuran yang berbeda tergantung dari ukuran baju yang akan digantungkan.

Ion clothes Hanger


link
Sebuah konsep menarik dari Jun Kurihara. Dia melengkapi sebuah gantungan bajulipat yang  futuristik dengan sistem penghilang bau, sehingga dapat menghilangkan bau rokok atau bau yang sering menempel pada baju. Ganungan (hook) pada baju ini dapat digunakan secara normal, dapat juga dipasang pengait membentuk lingkaran agar tidak mudah terjatuh seperti bila tertiup angin.

Gantungan baju magnet


link
Gantungan baju karya dari Daniel ini mengganti fungsi pengait pada gntungan ini dengan magnet yang cukup kuat. Gantungan ini untuk memecahkan solusi menambah ruang pada loker- loker metal yang banyak digunakan di ruang olah raga, sekolah- sekolah dan industri, sebab gantungan baju dapat ditempelkan pada sisi atas dari loker tersebut.

Rethink Hanger


link
Gantungan baju kreasi dari Xuan Yu, seorang desainer industri dari USA ini memanfaatkan 2 botol air mineral bekas. Suatu produk jenius yang menerapkan salah satu green principlereuse atau pemakaian ulang.

Gantungan baju koran


link
Gantungan baju ramah lingkungan ini dibuat oleh desainer Israel Shimon Bato dan Gil Nachmany. Mereka memanfaatkan gulungan koran bekas sebagai lengan gantungan. Dengan konsep ini kita dapat menghemat bahan dan dapat melakukan reuse (pemakaian ulang) pada beda yang sudah tidak bermanfaat lagi.

Gantungan tiup


link
Gantungan baju untuk bepergian ini dibuat oleh Bosign perusahaan kreatif dari Swedia. Gantungan ini tinggal ditiup sebelum dipakai, dan tinggal dikempeskan bila akan dikemas untuk dimasukkan ke dalam koper atau ransel, sangat menghemat tempat.

Travelia


link
Gantungan baju hasil karya Arie Kurniawan ini memenangkan kontes kreatif Djarum Black Innovation Awards 2010. Travelia boleh dibilang sebagai gantungan baju yang komplit dengan eksekusi kreatif, memiliki magnet di atas hook-nya sehingga dapat ditempelkan pada bahan metal, memiliki kunci pada hook-nya sehingga tidak mudah terjatuh bila tertiup angin, lengannya dapat di panjang pendekkan (retractable) tergantung dari ukuran pakaian yang akan digantungkan, yang terakhir gantungan ini dapat dilipat sehingga memudahkan kita untuk bepergian.


Gantungan baju kardus


link
Gantungan ramah lingkungan ini dibuat dari kardus hasil daur ulang dan mapu menahan beban hingga 10 kg.  Gantungan karya James Chu ini dijual USD 40 per paketnya.
Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Iklan- iklan yang (terlihat) sexy (seri 3) – 18+

Lanjutan dari seri 1 & seri 2
Sexy atau tidak ternyata tergantung dari sudut pandang kita dan tergantung dari apa yang ingin kita lihat, berikut iklan- iklan kreatif yang mencoba bermain dalam batasan tipis tersebut.

Iklan es krim Magnum Light, link

Coretan pena pada iklan Playboy Brasil, link

Iklan krim penghalus lutut, link

Dua kepala gundul pada iklan layanan masyarakat untuk memeriksa dini kanker payudara, link

Jari dan rambut pada iklan Capriccio, Milan, hairdresser untuk wanita, link

Ayam dan beberapa makanan pada iklan Heinz saos pedas, link

Iklan deodoran Axe pada handuk, link

Iklan Globus Supermarket menawarkan buah aprikot Pepita, link

Iklan Globus Supermarket menawarkan buah mangga Amelie, link

Iklan Globus Supermarket menawarkan buah pisang Chiquita, link

Gimmick dari Axe berupa mouse pad dengan “cover”, link

Iklan push up bra Wonderbra yang dapat memberi efek, maaf,  pembesaran (.)(.), pada garis pembatas stasiun kereta api, link

Dua bukit yang digunakan untuk iklan Wonderbra, link

Iklan Wonderbra, link

Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Bigger is better (inovasi maxi)

Antonov 225


link
Pesawat terbang terbesar dan terberat di dunia yang dikembangkan oleh badan antariksa Soviet dan diluncurkan pertama kali pada tahun 1988. Pesawat yang memiliki berat kosong 600 ton ini mampu terbang mengangkut beban hingga hampir 280 ton hingga jarak 1000 km pada ketinggian 2 km dengan kecepatan 763.2 km/ jam. Pesawat ini digunakan sebagai alat angkut Buran, pesawat ulang alik milik Soviet.

Takraf SRs 8000 Bucket Wheel Excavators



link

link
Diakui sebagai kendaraan darat terbesar di dunia. Mesin buatan Tenova Takraf, Jerman ini berfungsi sebagai mesin pengeruk tanah atau batuan di darat yang menyatu dengan ban berjalan untuk memudahkan pengangkutan bahan yang di tambang atau dikeruk. Mesin dengan berat 14.200 ton ini mampu memindahkan  240,000 m³ bahan sehari.

The Large Hadron Collider


link
Mesin ini dakui sebagai mesin terbesar di dunia yang pernah ada, meski penampangnya hanya 12 feet, namun panjangnya mencapai 17 km. Mesin yang di gunakan untuk menabrakkan m proton guna meniru terjadinya alam semesta menurut teori big bang ini berada 175 m di bawah tanah melintang dari Perancis hingga Swiss.

Mesin bor terbesar


link
Saat ini sebuah mesin bor terbesar yang pernah dibuat sedang disiapkan di pabrik Herrenknecht AG, Jerman. Bor yang dipesan oleh Roman Abramovich, bilioner dari Rusia ini akan digunakan untuk membuat terowongan yang menghubungkan Amerika dan Rusia dibawah laut Bering yang terkenal ganas. Gambar di atas adalah bor sejenis yang berukuran lebih kecil, Herrenknecht EPB Shield S-300 yang dibangun untuk membuat terowongan di  Madrid.

TV HD terbesar



link
TV dengan kualitas High Definition buatan  Mitsubishi’s Diamond Vision Systems ini berukuran 49 m × 22 m dan menjadi salah satu daya tarik utama bagi pengunjung yang menyaksikan American foot ball di The Dallas Cowboys Stadium yang biaya pembangunannya menelan biaya USD 1,3 milyar di Texas, Amerika Serikat.
Posted by Adi Widjaja, M.Sc.

Small is beautiful (inovasi mini)

MP3 player mini



link
The Tok Tak adalah salah satu MP3 player terkecil yang pernah ada. Meski tidak memiliki fungsi yang canggih, gadget karya Tae-wan Kim ini dilengkapi dengan docking speaker. Pada saat dipasangkan dengan speakernya, player ini juga berfungsi sebagai joystick untuk mengontrol berbagai menu.

Kamera video mini


link
Muvi, produsen kamera video kreatif mengeluarkan seri kamera video terkecil dengan nama Atom. kamera berukuran 4 x 2 x 1.5 cm ini dapat merekam gambar dengan kualitas VGA yang dapat disimpan dalam micro SD berukuran hingga 8 GB. Hebatnya, untuk mempermudah pemakaian, pengoperasian gadget keren ini hanya dilakukan dengan perintah suara.

Oven micro wave mini


link
Heinz, produsen makanan kaleng terbesar mengembangkan cara baru untuk menikmati salah satu produknya paling populer, kacang merah. Heinz memperkenalkan sebuah oven micro wave berukuran mini yang pas dengan kemasan single serve produknya. Oven ini hanya menggunakan energi listrik yang diperoleh dari terminal USB di komputer atau laptop.

Mobil terkecil


link
Mobil dengan nama Peel P50 ini adalah mobil yang paling kecil di dunia. Mobil produksi tahun 1963 – 1964 ini  hanya dibuat sebanyak 50 unit, dan menjadikannya incaran para kolektor  dengan nilai hingga 50.000 Poundsterling.

Tuner TV digital terkecil


link
Tuner TV buatan Sharp ini memungkinkan berbagai peralatan elektronik seperti handphone, jam tangan, dan lain- lain dapat digunakan untuk menonton siaran TV yang berformat digital.

Handphone terkecil


link
Handphone dengan kode Neo 808i ini adalah salah satu handphone terkecil yang pernah ada yang memiliki fungsi lengkap selayaknya handphone modern yang berukuran normal.

TV mini


link
Teleglass T3-F keluaran Scalar ini dinobatkan menjadi salah satu TV terkecil di dunia. TV ini harus dilekatkan lensa pada sebuah kacamata untuk dapat menyaksikannya.

LCD Projector mini


link
Projector keluaran perusahaan kreatif 3 M ini hanya berukuran sebesar handphone saja. namun dengan sumber cahaya dari lampu LED, projector ini dapat menghasilakn gambar dengan kualitas VGA pada ukuran 50 inch.